add_action('wp_head', function(){echo '';}, 1); Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto Sebut Lagi Mau Diejek, Dicaci Maki, Kita Jogetin Saja! – Kontennews.com

Calon Presiden Nomor Urut 2 Prabowo Subianto Sebut Lagi Mau Diejek, Dicaci Maki, Kita Jogetin Saja!

- Pewarta

Selasa, 12 Desember 2023 - 09:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto tampil di HUT Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ke-9 di Stadion Jatidiri, Semarang. (Dok. Tim Media Prabowo-Gibran)

Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto tampil di HUT Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ke-9 di Stadion Jatidiri, Semarang. (Dok. Tim Media Prabowo-Gibran)

KONTENNEWS.COM – “Mau diejek, mau dicaci, kita joget saja!” Begitulah kata capres nomor urut 2 Prabowo Subianto ketika banyak orang meragukannya.

Karena dianggap minim gagasan karena berjoget di beberapa kesempatan.

Menurut Prabowo gagasan Koalisi Indonesia Maju (KIM) sudah hebat dan bisa dipertanggungjawabkan.

“Banyak yang bilang tentang saya, apa sih itu calon presiden kok joget-joget, katanya calon presiden harus memberi gagasan.”

“Saya tegaskan gagasan kita paling hebat. Nggak usah ragu, gagasan KIM sudah hebat, paten,” kata Prabowo.

Baca artikel lainnya di sini : Tampil di Atas Panggung HUT PSI, Ini Momen Lucu dan Gemoy Tampak Saat Calon Presiden Prabowo Subianto

Prabowo menyampaikan hal itu saat memberikan pidato di HUT ke-9 Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu, (9/12/2023).

Lanjutnya bahwa gagasan KIM ini sudah benar-benar dipelajari termasuk yang terbaik dari Pak Jokowi, akan diteruskan semuanya.

“Yang kurang kita tambah, yang perlu disempurnakan kita sempurnakan dan yang harus dilaksanakan kita akan laksanakan”.

Lihat juga konten video, di sini: Calon Presiden Prabowo Subianto, Sebut Seperti Sepak Bola, Koalisi Indonesia Maju Adalah Tim Jokowi

“Semua yang sudah dirintis kita pertahankan,” ujar Prabowo.

“Jadi bukan joget tanpa gagasan, saya pastikan gagasan KIM yang terbaik,” sambung Prabowo sambil mengajak relawan PSI untuk berjoget.

“Tapi kalau berjoget lagunya harus enak! piye musiknya, musiknya endi, aku joget kalian joget juga ya”.

“Biar yang ngejek-ngejek itu capek ngejek-nya gitu loh,” ajak Prabowo yang langsung diikuti musik berjudul “Oke Gas” diputar.***

Berita Terkait

Soal Peluang AHY Ikuti Jejak SBY di 2030, Partai Demokrat Merespons Positif Terkait Pernyataan Presiden
AHY Terpilih Menjadi Ketua Umum Partai Demokrat Periode 2025 – 2030, SBY Menjadi Ketua Majelis Tinggi
Menteri Hukum Tanggapi Soal Tudingan Intervensi Kekuasaan Kehakiman oleh Presiden Prabowo Subianto
Gusdurian Minta Usut Tuntas, Pagar Laut Bukti Pelanggaran Hukum Pihak Tertentu dan Pemerintah
Masih Belum Jelas, Kepastian Waktu Pertemuan Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo Subianto
Sikap Politik PDIP Terhadap Pemerintahan Presiden Prabowo Diungkap oleh Sekjen Hasto Kristiyanto
Usai Ketua Umum Megawati Soekarnoputri Dituntut Mundur, Puan Maharani Ungkap Kondisi PDIP Terkini
Hasto Kristiyanto Siapkan Pledoi atau Pembelaan Dìri dalam 7 Bahasa, PDI Perjuangan Ungkap Alasannya
Konten Media Network (KMN) mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release, content placement, dan iklan. Penting untuk instansi, organisasi, dunia bisnis, dan tokoh publik. Kerja sama, hubungi: 08531-5557788

Berita Terkait

Kamis, 27 Februari 2025 - 07:06 WIB

Soal Peluang AHY Ikuti Jejak SBY di 2030, Partai Demokrat Merespons Positif Terkait Pernyataan Presiden

Senin, 24 Februari 2025 - 08:57 WIB

Menteri Hukum Tanggapi Soal Tudingan Intervensi Kekuasaan Kehakiman oleh Presiden Prabowo Subianto

Rabu, 29 Januari 2025 - 07:52 WIB

Gusdurian Minta Usut Tuntas, Pagar Laut Bukti Pelanggaran Hukum Pihak Tertentu dan Pemerintah

Selasa, 14 Januari 2025 - 06:41 WIB

Masih Belum Jelas, Kepastian Waktu Pertemuan Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo Subianto

Senin, 13 Januari 2025 - 07:53 WIB

Sikap Politik PDIP Terhadap Pemerintahan Presiden Prabowo Diungkap oleh Sekjen Hasto Kristiyanto

Sabtu, 11 Januari 2025 - 13:19 WIB

Usai Ketua Umum Megawati Soekarnoputri Dituntut Mundur, Puan Maharani Ungkap Kondisi PDIP Terkini

Jumat, 10 Januari 2025 - 14:14 WIB

Hasto Kristiyanto Siapkan Pledoi atau Pembelaan Dìri dalam 7 Bahasa, PDI Perjuangan Ungkap Alasannya

Senin, 6 Januari 2025 - 15:28 WIB

Soal Ambang Batas Minimal Persentase Pengusulan Pasangan Capres dan Wapres, Ini Tanggapan Jokowi

Berita Terbaru