KONTENNEWS.COM – Ada momen menarik saat Menteri Pertahanan Prabowo Subianto berkunjung ke Pondok Pesantren Tremas Pacitan, Jawa Timur, Sabtu, 20 Mei 2023.
Prabowo Subianto memberikan memberikan beberapa pertanyaan untuk para santri di Pesantren Tremas
Usai Prabowo Subianto memberikan pidato mengenai persatuan dan pentingnya peran ulama dan pesantren dalam menjaga keutuhan dan kerukunan bangsa Indonesia.
“Saya mau kasih pertanyaan ya. Saya akan kasih hadiah kalau jawabannya benar,” kata Prabowo Subianto yang langsung disambut suara riuh para santri.
Baca Juga:
Tarik Investor Global Masuk Indonesia, Menko Airlangga Hartartato Beberkan Sejumlah Langkahnya
“Pertanyaan pertama, angkat tangan dengan cepat,” lanjut Prabowo Subianto.
Baca artikel menarik lainnya di sini: Prabowo Subuanto Temui SBY di Pacitan, Jawa Timur, Bahas Seputar Masa Depan Bangsa
“Siapa yang tau nama lengkap Presiden Jokowi?” tanya Prabowo Subianto.
Para santri pun berebut menjawab, “Bapak Joko Widodo!”
Baca Juga:
Pasangan Ahmad Luthfi – Taj Yasin Berhasil Unggul dalam Hitung Cepat Pilkada Jateng 2024 Versi SMRC
Menko Polkam Budi Gunawan Tanggapi Kasus AKP Dadang Iskandar Tembak Kompol Ryanto Ulil
“Benar,” kata Prabowo Subianto.
Ia kemudian melontarkan pertanyaan kedua yaitu di mana kota asal Presiden Joko Widodo. Para santri pun kembali berteriak sambil mengangkat tangan.
“Solo..Solo..Solo!” jawab mereka bersahutan.
Terakhir, Prabowo Subianto bertanya di mana kota kelahirannya.
Baca Juga:
Usai Diputuskan Hubungan Asmaranya oleh Sang Pacar, Seorang Pria Berikan Reaksi yang Mengejutkan
Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.
KPK Penjaraksn 3 Orang, Kasus Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Peras Anak Buah untuk Biayai Pilkada
Menko Pangan Zulkifli Hasan Tegaskan Target Pencapaian Swasembada Pangan Maju Jadi Tahun 2027
“Nah ini yang susah ini, siapa yang tahu Menhan Prabowo Subianto lahir di kota mana? Ayo.. ayo..ayo..,” ujar Prabowo Subianto menyemangati para santri.
“Jakarta..! jawab santri antusias.
“Oh…bener!” kata Prabowo Subianto sambil tersenyum.
Setelah memberikan tiga pertanyaan, Prabowo menepati janjinya untuk memberikan hadiah jam tangan, kepada santri yang menjawab dengan benar.
“Baik, jadi ada tiga, saya mau kasih hadiah jam tangan. Apa artinya? Jam tangan adalah lambang disiplin karena kita akan selalu tahu waktu, ya,” pesan Prabowo kepada seluruh santri.***